Kunjungan ke Xiamen University, Perhimpunan INTI Ajukan Kerjasama Beasiswa Kuliah, Penelitian dan Pengembangan SDM
Kedatangan delegasi Perhimpunan INTI disambut langsung oleh Dekan Fakultas Hubungan Internasional Xiamen University Prof. Gao Yanjie didampingi para Wakil Dekan yaitu Prof. Zhang Miao, Prof. Feng Lijun, Prof. Shen Yanqing, Prof. Shen Huifen, dan DR. Ma Guanglu serta Dosen Budaya dan Bahasa Indonesia Surinah Wang.


Pada kesempatan itu, Sekjen INTI Candra Jap menyampaikan kunjungan ini dilakukan dalam rangka menjalin hubungan kerjasama yang lebih mendalam antara Perhimpunan INTI dan Xiamen University, khususnya dalam bidang beasiswa kuliah, penelitian, dan pengembangan sumber daya manusia.
Candra menyampaikan Xiamen University memiliki reputasi yang luar biasa di China. Karena itu INTI ingin melakukan perjanjian kerjasama di bidang pendidikan untuk turut serta dalam meningkatkan hubungan baik antara kedua negara, China dan Indonesia.
“Saya datang dengan membawa harapan dari para orang tua dan anak-anak Indonesia yang sudah mendengar prestasi Xiamen University. Mereka ingin bisa kuliah di sini tentunya dengan pemberian beasiswa,” ungkap Candra.

“Di Xiamen University banyak sekali anak Indonesia memiliki prestasi yang baik dalam studinya, tentunya senang sekali jika bisa melakukan kerjasama dengan INTI,” kata Prof. Gao.


Sementara para Wakil Dekan juga menyambut baik rencana penandatanganan perjanjian kerjasama tersebut, karena pada bulan Agustus nanti mereka akan melakukan kunjungan ke Indonesia dalam rangka penelitian mengenai alkuturasi budaya Tionghoa.